Antusias siswa KB-TK Laboratorium Universitas Negeri Malang disingkat KB-TK Lab UM tampak terlihat di layar zoomeeting ketika mengikuti belajar program Guest Teacher dengan tema A Policeman. Menariknya acara yang dipandu langsung oleh  Kepala Sekolah KB-TK Lab UM,  Rahayu Asyhari, S.Pd, menghadirkan guru tamu Bripka Akbar Nur Rizky yang berprofesi sebagai polisi orang tua dari ananda Alby Syakiri Rizky kelas A Butterfly.

“Kelas orang tua ini memang program bagi siswa agar mengenal bermacam-macam profesi atau pekerjaan dengan nara sumber masing-masing wali murid,” ujar Kasek KB-TK Lab, Rahayu Asyhari, (11/9/2020) pagi.

Seperti apa kelas ini? Bripka Akbar Nur Rizky, mengatakan profesi polisi dalam menjalankan tugasnya dibekali beberapa peralatan. Seperti borgol, senjata, dan alat pelindung diri dari tindak kejahatan lainnya. Tugas seorang polisi adalah menegakkah hukum dan menindak segala pelaku kejahatan.

Guest Teacher TK Lab UM, Motivasi Siswa Aneka Profesi 1

Usai mengajar nara sumber program Guest Teacher mendapatkan apresiasi dari TK Lab UM.

Bukan itu saja, lanjut  Bripka Akbar Nur Rizky, juga memberikan wawasan kepada para siswa bahwa perlunya menjaga kesehatan selama belajar dari rumah. Sebab pandemi masih belum berakhir harus tetap waspada dengan menerapkan disiplin protocol kesehatan.

Pesannya Bripka Akbar Nur Rizky, siswa untuk tetap memakai masker ketika melakukan aktifitas di luar rumah, sering mencuci tangan, menjaga kesehatan dengan serta jaga jarak. Dengan menerapkan protokol kesehatan ini, siswa akan dapat memperkecil penyebaran virus corona.  Kelas Guest Teacher ini ditutup dengan tanya jawab antara  siswa dengan Bripka Akbar Nur Rizky

Sumber: https://tabloidmatahati.com/